Warung Internet

Dunia yang asik untuk berbagi...

Pada tanggal 19 November 2012 DD akan ganti template, jadi jika kamu mengalami gangguan pada tanggal itu Admin mohon maaf | Mohon maaf untuk sementara artikel Humor dan Cermis belum bisa diposting. InsyaAllah akan mulai berjalan normal pada awal bulan desember 2012 |

Kamu suka artikel ini? Klik "Like" dan +1!



Seringkali saat mencukur rambut saya bertanya-tanya rambut begitu banyak bisa diapakan? Apa hanya bisa dibuang begitu saja, yang panjang bisa dibuat wig, dan yang lainnya tidak bisa dipakai kembali? Tetapi selalu berpikir sayang juga dan bila kita bayangkan sampah rambut dari seluruh tempat cukur/salon di Jakarta saja rasanya kok fantastis sekali banyaknya.

Ternyata seorang ahli tata rambut dari dari Alabama bernama Phil McCrory juga merasakan hal yang sama dan malah lebih lanjut lagi berexperimen untuk menggunakan sisa rambut tersebut setelah melihat kapal minyak yang menumpahkan minyak dan mengenai binatang-binatang berbulu di Alaska.

Ternyata, rambut bisa dibuat semacam lap majun yang menyerap minyak. Sekarang majun rambut tersebut malah dipakai oleh organisasi di San Fransisco untuk menyerap sisa tumpahan minyak di pantai.

Ternyata, Phil McCrory juga bereksperimen dengan rambut untuk dipakai sebagai pupuk dan sangat berhasil. Produknya dapat anda lihat di website SmartGrow.com yang menjual dan memberi petunjuk pemakaian. Produknya itu juga memakai hair mat (keset rambut) yang ditaro dibagian bawah atau atas pot sebagai pupuk karena kalau menurut penelitian ternyatamemil rambut iki tingkat kadar nitrogen sebesar 15% yang dapat dipakai oleh tanaman sebagai pupuk.

Selain itu, karena rambut memiliki bau manusia, maka menurut seattlepi.com produk SmartGrow atau kalau saya bilang pupuk rambut dapat juga mengusir binatang yang suka merusak tanaman. Jadi dengan pupuk rambut itu kita memberi nutrisi sekalian menjaga tanaman kita dari binatang.

Kebetulan juga pada akhir pekan lalu saya baru saja membeli hair clipper merek Wahl untuk mencukur rambut saya dan anak saya. Paling tidak bisa terus menjaga rambut tetap pendek dan menghemat pengeluaran ke salon juga dan saya juga mau mencoba memakai sisa rambut tersebut sebagai pupuk untuk tanaman di rumah. Nanti kalau berhasil akan saya tulis lagi.

Untuk anda yang suka mencukur rambut anak di rumah juga boleh mencobanya. Kalau SmartGrow sudah dibuat menjadi semacam keset, kita coba saja rambut langsung ke pot dan taman. Mudah-mudahan berhasil.

Jika kamu suka artikel ini, sumbangkan komentar kamu

Pembaca yang baik adalah pembaca yang meluangkan sedikit waktunya untuk memberikan komentar tentang apa yang telah dibacanya... :)