Warung Internet

Dunia yang asik untuk berbagi...

Pada tanggal 19 November 2012 DD akan ganti template, jadi jika kamu mengalami gangguan pada tanggal itu Admin mohon maaf | Mohon maaf untuk sementara artikel Humor dan Cermis belum bisa diposting. InsyaAllah akan mulai berjalan normal pada awal bulan desember 2012 |

Kamu suka artikel ini? Klik "Like" dan +1!



Kalau ada kata paling populer di Twitter, bisa jadi kata itu adalah "galau".

Hampir setiap buka timeline di Twitter, saya menemukan kata "galau" entah dengan hashtag ataupun tidak. Sepertinya, twitter tempat pas bagi orang-orang yang sedang galau.

Pagi tadi saat menimpali tweet seorang kawan yang saya anggap tengah galau, tiba-tiba ada akun twitter anonim yang nyamber. Akun pertama bilang, "Aiiih mak galau ya"; dan akun kedua bilang "Bully aja biar makin galau" (saya memang bilang "galau" dan "bully" dalam satu tweet).

Banyak hal membuat orang jadi galau. Diputus pacar, bikin galau. Bertengkar dengan pacar, galau. Kelamaan menjomblo, juga sering jadi galau. Diomelin orangtua atau atasan, juga bikin galau. Ini itu galau. Apa-apa bikin galau.

Tapi benarkah kata "galau" telah digunakan dengan tepat sesuai peruntukkannya?

Cara terbaik menelisiknya adalah berpaling ke kamus. Di halaman 407 Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi IV (2008), dikatakan "galau" berarti kacau (tentang pikiran); "bergalau" berarti (salah satu artinya) kacau tidak keruan (pikiran); dan "kegalauan" berarti sifat (keadaan hal) galau.

Merujuk ke defenisi menurut kamus keadaan galau adalah saat pikiran sedang kacau tak keruan. Orang yang tengah galau pikirannya sedang kacau.

Kacau dalam kamus diartikan (salah satunya, terutama berkaitan dengan pikiran) kusut (kalut) tidak keruan. Contoh kalimatnya: Pikirannya bertambah kacau mendengar berita itu.

Menurut saya, galau bukan kata yang pas untuk menunjukkan sebuah keadaan pikiran yang tengah tidak dalam keadaan baik. Karena kata "kacau" yang terdapat dalam makna "galau" lebih tepat dengan suasana kalang kabut dan kusut.

Mengecek ke Google Translate dan buku Kamus Indonesia-Inggris John M. Echols dan Hasan Shadily, bahasa Inggris galau adalah hubbub dan confusion. Artinya, galau lebih dekat dengan suasana pikiran yang tengah bingung.

Bahasa Indonesia menyediakan kata lain yang lebih tepat, "gundah". Di KBBI, "gundah" berarti sedih, bimbang, gelisah. Dilengkapi jadi "gundah gulana" berarti keadaan sangat sedih atau sedih dan lesu.

Untuk suasana hati yang sering disebut tengah "galau" rasanya lebih pas bila mengatakannya tengah "gundah."
Lantas, bagaimana mengatasi hati yang gundah alias galau? Jawabannya, mengutip @Poconggg, bershowerlah. Eaaa….

Jika kamu suka artikel ini, sumbangkan komentar kamu

Pembaca yang baik adalah pembaca yang meluangkan sedikit waktunya untuk memberikan komentar tentang apa yang telah dibacanya... :)